Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2019

Pentas Seni SMP Labschool yang Menyenangkan

Pentas Seni SMP Labschool Jakarta yang Menyenangkan Pentas Seni Elitaraxia adalah Pentas seni yang sangat seru dan asyik yang diselenggarakan pada tanggal 17 November 2018 di SMP Labschool Jakarta. Dalam pensi Elitaraxia ada berbagai tampilan dari tiga angkatan yaitu angkatan 27, 26, dan 25.  Pensi Elitaraxia dipanitiai oleh sebagian besar dari angkatan 26 dan hampir semua murid dari angkatan 27 melakukan Labscare. Angkatan 27 melakukan Labscare dengan mencari, mengambil, dan mengumpulkan sampah-sampah yang dihasilkan oleh para pedagang, murid, orang tua, DSB. Dalam Pensi Elitaraxia, banyak pedagang menjual makanan dan minuman. Karena Pensi Elitaraxia disponsor oleh beberapa pihak ada banyak pedagang.  Contohnya adalah Martabak Pecenongan 43, Teh Poci, dll, selain itu juga ada photobooth, asuransi, dll. Pensi Eliataraxia juga ditontoni oleh sekolah berbeda seperti OSIS & MPK Labschool Kebayoran dan Cibubur. Banyak orang tua murid juga dating untuk menonton pensi Elitaraxia

Liburan Akhir Semester Satu

Waktu mulai liburan aku langsung lega dan senang, tetapi aku kaget ketika mengetahui bahwa liburannya hanya selama tiga minggu karena biasanya di SD-ku liburan akhir semesternya selama empat minggu. yaa... walaupun nggak beda jauh sih tapi tetep aja, rasanya waktu liburannya berkuraang dengan drastis. Pada hari pertama aku kerjaannya cuman males-malesan, sosmed nggak dicek sama jarang keluar rumah cuman main game aja. Akhirnya pada hari liburan ketiga aku menambah aktivitas dengan mencari aktivitas yang seru tapi menambah wawasan ilmu dan tidak perlu usaha yang terlalu besar. Jadi aku menemukan aktivitas tersebut dan aktivitas itu adalah belajar membuat game.  Pada awalnya aku cuman mencari tutorial di youtube, setelah ketemu aku belajar tentang berbagai game engine yang bisa digunakan dan aku ketemu sangat banyak game engine seperti Unreal Engine, Unity, scratch, dll. Pada Akhirnya aku memilih yang gratis, mudah digunakan, tetapi tidak terlalu simpel jadi aku memilih unity. Engin