Liburan Akhir Semester Satu

Waktu mulai liburan aku langsung lega dan senang, tetapi aku kaget ketika mengetahui bahwa liburannya hanya selama tiga minggu karena biasanya di SD-ku liburan akhir semesternya selama empat minggu. yaa... walaupun nggak beda jauh sih tapi tetep aja, rasanya waktu liburannya berkuraang dengan drastis.
Pada hari pertama aku kerjaannya cuman males-malesan, sosmed nggak dicek sama jarang keluar rumah cuman main game aja. Akhirnya pada hari liburan ketiga aku menambah aktivitas dengan mencari aktivitas yang seru tapi menambah wawasan ilmu dan tidak perlu usaha yang terlalu besar. Jadi aku menemukan aktivitas tersebut dan aktivitas itu adalah belajar membuat game. 
Pada awalnya aku cuman mencari tutorial di youtube, setelah ketemu aku belajar tentang berbagai game engine yang bisa digunakan dan aku ketemu sangat banyak game engine seperti Unreal Engine, Unity, scratch, dll. Pada Akhirnya aku memilih yang gratis, mudah digunakan, tetapi tidak terlalu simpel jadi aku memilih unity. Engine game unity telah digunakan untuk membuat banyak game yang bagus, contohnya superhot, Rust, Assasin's Creed: Identity, dll.
Aku menonton berbagai video tutorial selagi mencobanya di unity yang telah aku download. awalnya nggak terlalu susah tapi waktu udah mulai koding aku mengalami berbagai masalah, setelah beberapa jam masalah itu masih tak kunjung selesai dan sepertinya aku harus merestart projek ku tetapi rasanya aku bakal agak malas untuk mengulang lagi, jadi aku mencari berbagai solusi untuk menyelesaikan masalah dan akhirnya aku bisa menyelesaikan masalah itu dengan merestart koding softwarenya. 
Aku melihat jam di ujung kanan bawah monitor dan melihat ternyata udah mau Ashar jadi aku menyimpan dan menutup proyeknya. Esok harinya rumahku didatangi oleh tamu yaitu sepupu bayiku yang umurnya baru enam belas bulan, sore harinya aku pergi untuk les karate di dojo Bina Taruna yang terletak di Bojana Tirta, di belakang kantor pusat Bea Cukai.
Besoknya aku kembali ke bermalas-malasan dan pada sore hari, hari Jumat aku les karate lagi. Pada hari sabtu aku jalan-jalan dengan Ayahku ke MKG (Mall Kelapa Gading) dan membeli sepatu baru dan kemeja baru, hari itu aku mendapat informasi bahwa akan ada Labscare yang dilaksanakan pada tanggal 26-27 Desember 2018. Hari minggunya, pagi-pagi aku dan ayahku sepedaan ke CFD (Car Free Day), kita berspedaan dari rumahku yang berada di kemayoran hingga Pasific Place lalu ke Monas untuk sarapan dan kembali pulang. 
Dalam perjalananku kembali pulang, aku melalui jalus transjakarta untuk mengebut ketika sedang mengebut ada orang yang ngajak balapan, yaa... akhirnya aku kalah sih. Minggu depannya waktu hari Senin saya tidak melakukan apa-apa sampai pada sore siang harinya aku diberi HP baru dari ayahku kado ulang tahun yang sangat telat, lalu malamnya aku, ayahku, dan kakakku ke mall untuk makan malam, beli belanjaan, dan beli sepatu untuk kakakku. 
Selasa pagi, aku langsung pergi dengan ibuku ke Tiptop untuk bebelanja untuk persiapan Labscare, setelah selesai belanja aku jalan-jalan dengan ibuku dan teman-temannya ke restoran jepang yang namanya okuzono. Setelah beberapa saat berada disana kita pindah ke cafe kecil, lalu waktu sudah jam lima sore aku akhirnya pulang. Besoknya, mulailah labscarenya yaitu membungkus sembako untuk panti jompo. Pada tanggal 27-nya  kita ke panti jomponya untuk membagikan sembakonya dll. 
Esoknya yaitu hari kamis aku tidak melakukan apa-apa kecuali memainkan HP baruku. Pada hari Jumat aku, ibuku, dan kakakku menginap dirumah nenekku lalu besok paginya kita pergi ke bogor, kita menginap di hotel royal tulip. KIta bertemu dengan teman-temannya ibu aku dan menginap selama satu malam, selama itu kita dapat pergi ke hutan pinus sentul, dll. setelah pulang saya istirahat selama satu hari lalu menginap dirumah nenekku dan bermain ke tetangga ku yang lagi liburan ke Indonesia, mereka tinggalnya di Australi. Aku menghabiskan tahun baru bersama mereka, dan itu pengalaman tahun baru yang sangat menyenangkan.
Selama minggu depannya aku hampir tidak melakukan apa-apa selain menginap dirumah nenek, main HP, meniapkan untuk sekolah, dan melanjutkan gamenya.
Terimakasih telah membaca.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Liburan Kenaikan Kelas

Liburan Akhir Semester Satu

Resensi Buku Menulis Setiap Hari